Hal senada juga dikatakan Dokter Anak RS UKM dr. Chandni P. Daryanani, Sp.A. Dikatakannya, RS UKM fokus melakukan pencegahan terhadap  kesehatan ibu dan bayi. Meski demikian, apabila terdapat kelainan pada bayi, dijelaskan Chandni, RS UKM bakal melakukan perawatan dan memastikan bayi dapat tumbuh serta berkembang dengan baik.

“Kita fokus kepada pencegahan. Kalau misalnya sudah lahir ada cacat bawaan salah satunya Hidrosefalus itu, tetap kita bisa memastikan anak itu bertumbuh dan berkembang dengan baik. Salah satunya adalah dengan memantau pertumbuhan dan perkembangan setiap bulan,”jelas dia.

Baca juga:  Wagub Jabar Instruksikan OPD Segera Tindaklanjuti Hasil Pemeriksaan BPK

Chandni juga menambahkan, pengawasan dan pemantauan yang dilakukan setiap bulan itu, agar nantinya dapat diambil penanganan dini dengan langkah-langkah medis yang diperlukan apabila gejala penyakit berkembang.

Baca juga:  Ahli Hukum Trisakti Menilai Ada Kejanggalan Dalam Kasus Korupsi DAM Parit Karawang

“Penanganannya dari awal, kemudian pemantauan secara rutin,”ujarnya.

Chandni juga mengatakan, anak yang mempunyai cacat bawaan dapat hidup normal dan mandiri. Perkembangan seperti anak normal menurutnya, tergantung dari proses penanganan medis yang dilakukan.

“Tetap ada harapan. Perkembangannya seperti anak normal itu tergantung dari prosesnya selama dia ditangai bedah syaraf dan lainnya. Setiap anak mungkin berbeda,”jelas dia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *