BANDUNG – Jasa Raharja berkomitmen terhadap program keselamatan lalu-lintas, dan proaktif dalam memberi perlindungan dengan jaminan santunan dan himbauan pentingnya keselamatan berlalu-lintas khususnya saat arus mudik dan balik pada Lebaran 2025.

Priatmojo, Kepala Jasa Raharja Cabang Bekasi mendampingi Kasat Lantas Metro Bekasi, dalam rangkaian Cek Jalur Mudik dan Balik Lebaran 2025 oleh Korlantas Polri di Jalur Tol  Tol Fungsional Sukabungah dan jalur lanjutan mellaui Gerbang Tol Cibatu Kabupaten Bekasi pada hari Sabtu, tanggal 08 Maret 2025.

Jasa Raharja Bekasi senantiasa mendukung kelancaran lalu-lintas, keselamatan lalu-lintas, keamanan berlalu-lintas dengan berkoordinasi dan berkolaborasi dalam persiapan arus mudik dan balik Lebaran 2025, termasuk mengikuti dan mendukung kegiatan survei jalur Jalan Tol, Jalur Jalan Ateri dan jalur tempat wisata/ rekreasi/keramaian. Langkah ini sebagai bentuk peningkatan layanan dan dukungan program berkeselamatan kepada masyarakat, khususnya terkait perlindungan dan pencegahan terhadap risiko kecelakaan lalu lintas. Kolaborasi bertujuan menurunkan angka kecelakaan dan fatalitas.

PT. Jasa Raharja sebagai BUMN yang diberikan Amanah untuk memberikan perlindungan dasar kepada masyarakat korban kecelakaan lalu lintas jalan terus berkomitmen menghadirkan pelayanan prima. Hal itu sebagaimana tertuang dalam Undang – Undang No. 33 dan 34 tahun 1964 tentang Dana Pertanggungan Wajib Kecelakaan Penumpang Umum dan Lalu Lintas Jalan, yang tak lain merupakan salah satu bentuk kehadiran Negara memberikan perlindungan dasar bagi korban kecelakaan lalu lintas.

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *