beritain.id – Sebanyak enam armada pemadam kebakaran (damkar) dan lima mobil tangki air berukuran 5.000 liter dikerahkan untuk memadamkan kebakaran di Gedung Bappelitbang, Balai Kota Bandung pada Senin 7 November 2022.

Kebakaran terjadi sejak pukul 10.30 WIB. Tim pemadam dari Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) pun datang dan mulai melakukan pemadaman sejak pukul 10.50 WIB.

Baca juga:  Jelang Ramadan Stok dan Harga Sembako di Jabar Masih Terjaga

Sedangkan para pegawai yang berdinas di Balai Kota Bandung nampak berhamburan keluar dan menyaksikan kebakaran dari sisi kanan kiri bangunan.

Kepala Diskominfo Kota Bandung, Yayan A. Brilyana yang saat itu tengah rapat di Balai Kota Bandung mengungkapkan, banyak dokumen yang diduga terbakar.

Baca juga:  Uang 1,2 Miliar Rupiah Tak Bisa Ditarik, Nasabah Desak PT IBF Kembalikan Uang Hasil Trading

“Tapi kita masih ada backup digital,” ujar Yayan.

Ia menambahkan, agar tugas-tugas tidak terbengkalai, semua berkas yang terselamatkan dan aktivitas sementara Bappelitbang akan dipindahkan ke Tamansari.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *