beritain,id – Samsat Digital Terminal Leuwi Panjang memiliki teknologi yang mumpuni, fasilitas yang disediakan bagi para wajib pajak juga sangat memadai. Mulai dari lounge yang nyaman serta fasilitas drive-thru yang memudahkan dalam proses pelayanan termasuk pemeriksaan fisik kendaraan secara efisien.

Untuk memberikan informasi mengenai Samsat yang berbasis digital tersebut, P3D Wilayah Kota Bandung I Pajajaran dan Jasa Raharja Bandung ikut dalam kegiatan talkshow bersama Radio Rama Kota Bandung, (15/12). Dengan lokasi siaran langsung di pelataran Loket Drive Thru Perpanjangn STNK 5 Tahunan, seluruh narasumber memaparkan apa yang menjadi keunggulan Samsat Digital tersebut.

Baca juga:  PUI Ucapkan Selamat Kepada Presiden Dan Caleg Terpilih

Pada kegiatan talkshow tersebut, P3D Wilayah Kota Bandung I memberikan informasi terkait proses pajak tahunan di samsat digital leuwi panjang dan 5 tahunan plus program pemutihan yang sedang berlangsung sampai dengan tanggal 16 Desember 2023. Keunggulan program pemutihan ini antara lain :
– Diskon BBN I sebesar 2,5%
– Bebas BBNKN ke II dan Seterusnya
– Bebas Denda Pajak Kendaraan Bermotor
– Diskon PKB untuk Wajib Pajak yang membayar tepat waktu.
– Bebas Denda SWDKLLJ Tahun Lalu dan Tahun-tahun Lalu
– Bebas Tunggakan PKB Tahun ke 5

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *