beritain.id – Pemda Provinsi Jawa Barat tuntas menunaikan keterlibatannya menjadi tuan rumah Mayors Retreat U20 di Kota Bogor. 44 perwakilan delegasi kota negara-negara G20 tampak terhibur dengan rangkaian acara yang disajikan oleh Pemda Provinsi Jabar selama Kamis (1/9/2022).

Setelah diajak membuat kuliner khas asal Garut, dodol dan menikmati kopi Jabar, para delegasi dikenalkan lebih dekat dengan seni budaya asal Jabar di kawasan gedung heritage Keresidenan Bogor dan Creative Center Kota Bogor.

Dipimpin oleh tuan rumah Wali Kota Bogor Bima Arya, para delegasi diajak berkeliling Gedung 1908, kemudian mereka diajak menyaksikan kesenian Singa Depok dengan alunan alat musik Sunda. Tak hanya itu, para delegasi terhibur dengan atraksi kaulinan yang dilakoni anak-anak kecil yang menggemaskan bermain aneka kaulinan barudak Jabar dulu kala seperti ucing sumput, dodorongan pelepah pohon palem, momobilan, dan sasarungan orang sunat.

Baca juga:  IPDN Dukung Pemilu 2024 Sesuai Jadwal, Para Praja Siap Bantu Jadi Anggota KPPS

Tak hanya jadi penonton, beberapa delegasi tak menolak ketika mereka diajak bermain bakiak berkelompok. Bima Arya turut mengikuti perlombaan tradisional tersebut.

Baca juga:  e-Monev Terbukti Tingkatkan Pelayanan Publik Sekda: Nilai Keterbukaan Informasi Jabar Naik

“That was fun for me, great,” ucap salah seorang delegasi. “Yeah good,” timpal yang lainnya.

Setelah diajak berinteraksi dengan Kaulinan, para delegasi menyaksikan pertunjukan wayang golek berbahasa Inggris dengan dalang Atep AS Hudaya dari Giri Komara. Kemudian mereka diajak mengenal industri kreatif asal Jabar di Creative Center Bogor. Rangkaian kegiatan Kamis dilanjutkan dengan mengunjungi Istana Bogor, berkeliling Kebun Raya Bogor dan ditutup dengan makan malam di sana.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *