
BANDUNG – Bertempat di Samsat Pajajaran kota Bandung , telah dilaksanakan kegiatan pembagian voucher dari Planet Ban kepada masyarakat kota bandung sebagai bentuk apresiasi kepada wajib pajak yang telah menunjukkan kepatuhan dalam membayar pajak kendaraan bermotor.
Program ini merupakan hasil kerja sama antara tim pembina samsat jawa barat dan Planet Ban dalam rangka mendorong kesadaran masyarakat akan pentingnya kewajiban perpajakan, sekaligus memberikan insentif sebesar 10% bagi para wajib pajak yang taat. Voucher yang dibagikan dapat digunakan untuk layanan perawatan kendaraan di seluruh jaringan Planet Ban.
Kegiatan ini disambut antusias oleh masyarakat yang hadir dan melakukan pembayaran pajak di lokasi. Pemberian voucher dilakukan secara langsung kepada wajib pajak yang telah menyelesaikan proses administrasi pembayaran pajaknya.
Melalui kegiatan ini, diharapkan semakin banyak masyarakat yang terdorong untuk membayar pajak tepat waktu, karena selain berkontribusi terhadap pembangunan daerah dan SWDKLLJ (sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan) , mereka juga dapat memperoleh manfaat keterjaminan keselamatan dalam berkendaraan dijalan raya.