beritain.id – Menghadapi Perayaan Natal dan Tahun Baru 2023, Kepala PT. Jasa Raharja Perwakilan Tk.I Cirebon Okto Arif Primanto menghadiri Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Kesiapan Operasi Lilin 2022 secara daring yang diadakan oleh Mabes Polri dan Kementerian terkait.

Rapat Koordinasi ini merupakan salah satu upaya untuk memaksimalkan kesiapan dari seluruh element / Instansi terkait agar Pengamanan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023, dapat berjalan dengan tertib, nyaman, aman dan lancar. Bertempat di Aula Pesat Gatra Mapolresta Cirebon.

Baca juga:  Jasa Raharja Jawa Barat Bersama Mitra Kerja Terkait Terus Gelorakan Implemntasi Pasal 74 Uu No 22 Tahun 2009

Rakor ini merupakan bagian dari persiapan dalam menghadapi Natal dan Tahun Baru seperti kelancaran arus lalu lintas, keamanan saat ibadah, kenyamanan di tempat wisata dan harga kebutuhan pokok. Untuk mengantisipasi Nataru 2022-2023, seluruh stakeholder yang tergabung dalam Lintas Sektoral Lalu Lintas dan Angkutan Jalan sepakat untuk melaksanakan upaya-upaya preventif untuk mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *