beritain.id – Pemdaprov Jabar memberikan anugerah Philothra kepada aparatur sipil negara, perangkat daerah, serta pemda kabupaten dan kota yang dinilai paling taat membayar pajak kendaraan bermotor baik kendaraan pribadi maupun dinas.

Ikut menerima anugerah, dari perusahaan swasta dan perusahaan daerah atau BUMD. Anugerah tidak sebatas pajak kendaraan bermotor saja, tapi juga pajak air permukaan dan pajak rokok.

Anugerah diberikan langsung Penjabat Gubernur Jabar Bey Machmudin pada sebuah acara bertajuk ‘Malam Anugerah Philothra Tahun 2023’ di Hotel Mason Pine, Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Rabu (27/12/2023).

Bey mengucapkan terima kasih dan apresiasi setingi – tingginya kepada ASN, perangkat daerah, serta pemda kabupaten dan kota atas capaian yang baik pada tingkat kepatuhan pembayaran pajak kendaraan bermotor.

Baca juga:  Wagub Jabar Dorong Bupati dan Wali Kota Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Jiwa

Hal ini, kata Bey, terlihat dari angka pembayaran pajak kendaraan bermotor yang tinggi dan selalu tepat waktu. Sehingga pajak yang dibayarkan menjadi kontribusi dalam pembangunan di Jabar.

“Kami berterima kasih kepada bapak/ibu yang telah melakukan pembayaran pajak tepat waktu. Bapak ibu tidak hanya membayarkan pajak tetapi berkontribusi terhadap pembangunan,” ujar Bey Machmudin.

Menurut Bey, pajak yang terkumpul akan menjadi sumber pendapatan utama bagi pemerintah daerah untuk membiayai berbagai program pembangunan di bidang pendidikan, kesehatan, infrastruktur, serta berbagai program sosial yang bermanfaat langsung kepada masyarakat.

Bey mengatakan Pemdaprov Jabar terus berupaya mengelola pajak kendaraan bermotor ini secara transparan, akuntabel, dan efisien. Menurutnya, penggunaan dana pajak disalurkan untuk kepentingan bersama di masa kini dan nanti.

Baca juga:  Jasa Raharja dan Korlantas Polri Gelar Monitoring dan Evaluasi Data Laka Lantas di Wilayah Hukum Polda Sumatera Utara

“Penting bagi kita untuk memahami bahwa setiap rupiah yang kita sumbangkan melalui pajak memiliki nilai yang besar bagi kemajuan daerah,” ungkap Bey.

Adapun para penerima Anugerah Philothra Tahun 2023 sebagai berikut:

Kategori Pemda Kabupaten/Kota Teladan Pajak Kendaraan Bermotor
Klaster A
Pemerintah Daerah Kota Bandung

Klaster B
Pemerintah Daerah Kota Cimahi

Klaster C
Pemerintah Daerah Kota Banjar

Kategori Pemda Kabupaten/Kota Teladan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor
Klaster A
Pemerintah Daerah Kabupaten Bogor

Klaster B
Pemerintah Daerah Kabupaten Cianjur

Klaster C
Pemerintah Daerah Kota Cirebon

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *