Tahun ini peserta yang terpilih merupakan hasil seleksi ketat dari ribuan pendaftar. Nantinya mereka akan mendapat bimbingan teknis tentang kepariwisataan, fotografi, videografi, content creator, story telling, dan lain sebagainya.

Setelah itu para peserta akan disebar untuk mengunjungi lebih dari 600 desa wisata yang ada di Jawa Barat. Selain potensi wisata, mereka juga diminta mengeksplorasi budaya serta ekonomi kreatif dari tempat yang dikunjunginya.

Baca juga:  Jabar Optimis Rebana Menjadi Magnet Kawasan Ekonomi Baru

Kadisparbud Jabar, Benny Bachtiar mengatakan Smiling West Java Ambassador tahun 2023 berfokus pada program pengembangan content creator yang melibatkan masyarakat khususnya desa wisata. “Tujuannya adalah pemberdayaan masyarakat di desa wisata menjadi content creator dalam mempromosikan wisata dan budaya di daerahnya masing-masing,” katanya di Bandung, Jumat (28/4/23).

Baca juga:  Ridwan Kamil: Didik Anak Sesuai Zamannya

Dengan bertambahnya jumlah peserta, diharapkan dampak positif bisa dirasakan secara lebih luas baik untuk masyarakat umum maupun pelaku industri pariwisata. Untuk nama-nama peserta yang lolos, bisa dilihat melalui sosial media instagram Disparbud jabar, @disparbudjabar atau SWJ Ambassador, @swj.ambassador.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *