Jasa Raharja Jawa Barat Laksanakan Talkshow Menyambut Lebaran Bersama Badan Pendapatan Daerah Provinsi Jawa Barat  

beritain.id – Bertempat di Gedung Badan Pendapatan Daerah Provinsi Jawa Barat, Jasa Raharja Jawa Barat turut di kegiatan Talkshow  Bersama Kompas TV dalam rangka menyambut Lebaran Idul Fitri 1444 H. Hadir dalam kegiatan Talkshow kali ini, yaitu Kepala PT Jasa Raharja Cabang Utama Jawa Barat, Dodi Apriansyah dan juga Kepala Badan Pendapatan Daerah, Provinsi Jawa Barat, Dedi Taufik.

Dalam Talkshow bersama Kompas TV ini Beberapa hal penting disampaikan oleh Dodi dan juga Dedi bahwa untuk Pelayanan pembayaran PKB (Pajak Kendaraan Bermotor) dan juga Pembayaran SWDKLLJ (Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan) tetap berjalan dengan melalui layanan pembayaran Online, Non Tunai / eSamsat baik pada Atm, Gerai Modern (Alfamart, Alfamidi, Indomart), Fintech (Tokopedia, Bukalapak, Kaspro) PPOB (Bumdes, Koperasi) maupun Aplikasi Sambara yang terdapat pada aplikasi Sapawarga atau melalui aplikasi Signal.

Adapaun Untuk Pelayanan di Kantor Samsat secara Layanan operasional tutup di Tanggal 19 April s/d 25 April 2023, Dan operasional di Kantor Samsat kembali buka dan melayani pada tanggal 26 April 2023. Dalam Talkshow bersama Kompas TV ini Dodi Apriansyah pun menyampaikan dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444 H, Jasa Raharja Jawa Barat mendukung kegiatan mudik gratis Bersama Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Barat dengan menyediakan armada berupa 5 Bus Pariwisata untuk digunakan sebagai alat angkut mudik gratis dengan rute tujuan Bandung – Yogyakarta, disediakan 3 Bus dan 2 Bus disediakan dengan rute tujuan Bandung – Solo.

Dodi menambahkan “Mudik gratis ini memang program yang telah disiapkan pemerintah untuk mengurangi volume pemudik dengan menggunakan Roda 2 (R2) selain lebih praktis,  harapannya mudik gratis ini juga dapat menekan tingginya angka laka lantas yang terjadi saat periode mudik”.

Laman: 1 2

Kampanyekan Keselamatan Lalu Lintas Jasa Raharja Kolaborasi dengan Dishub Kota Sukabumi dan SAYF (Safety Action Youth Forum)

beritain.id – Dalam rangka menyuarakan aksi dan penyampaian Edukasi Keselamatan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan serta mengajak anak muda untuk meningkatkan empati terhadap pentingnya menjaga keselamatan pada saat berkendara dan berlalu lintas, Kepala Jasa Raharja Perwakilan Sukabumi, Rulo Ulih Toto Surbakti bersama Kepala Seksi Keselamatan Dinas Perhubungan Kota Sukabumi, Bapak Djoko melakukan koordinasi dalam rangka Safety Campaign di Kalangan Pelajar.

Program Ini melibatkan anggota Safety Action Youth Forum Kota Sukabumi yang terdiri dari Pelajar di Kota Sukabumi.

Laman: 1 2

Jasa Raharja Tasikmalaya Adakan Kegiatan Anev Dan Bersama Mitra Kerja Terkait

beritain.id – Jasa Raharja Perwakilan Tasikmalaya melakukan ANEV bersama Unit Gakkum Polres Ciamis, guna mencari Solusi terkait Penerbitan Laporan Polisi agar sesuai Target Kecepatan di wilayah hukum Polres Ciamis.

Target dan sasaran dilaksanakannya kegiatan tersebut sebagaimana disampaikan Kanit Gakkum, Iptu Priyo Sumbodo yaitu untuk mengoptimalkan peran Anggota Unit Lantas yang berada di Polsek guna melakukan penanganan awal apabila terjadi kecelakaan lalu lintas (KLL) di wilayah hukum polsek.

Hal tersebut penting, mengingat Polsek yang berada di tingkat kecamatan kemungkinan besar akan mengetahui lebih dulu informasi terjadinya kecelakaan lalu lintas dan melakukan penanganan awal sebelum kasus dilimpahkan ke Unit Gakkum Polres Ciamis.

Laman: 1 2

Adendum Implementasi Aplikasi Jr Care Jasa Raharja Tasikmalaya Dengan Rumah Sakit Umum Daerah Kawali Ciamis

beritain.id – Sebagai perusahaan BUMN, Jasa Raharja mendapatkan amanah untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat korban kecelakaan lalu lintas jalan dan penumpang umum sesuai undang-undang nomor 33 dan 34 tahun 1964.

Jasa Raharja Perwakilan Tasikmalaya dan RSUD Kawali Kabupaten Ciamis melakukan penandatanganan Perjanjian Kerjasama (PKS) Baru terkait Penanganan dan Penyelesaian Korban Kecelakaan Penumpang Angkutan Umum dan Lalu Lintas Jalan secara Terpadu sekaligus penyampaian tertulis Komitmen Integritas Insan Jasa Raharja dalam pelaksanaan tugas.

JR Care merupakan aplikasi yang dapat dimanfaatkan untuk proses penjaminan, penagihan biaya rawatan dan pengobatan untuk mengoptimalkan manfaat santunan perawatan dan pengobatan bagi korban kecelakaan lalu lintas. Aplikasi ini merupakan kerja sama antar BUMN, yakni Jasa Raharja, PT Indofarma dan PT Administrasi Medika (AdMedika).

Laman: 1 2

Jasa Raharja Tasikmalaya Bersama Instansi Terkait Gelar Ramp Check Angkutan Penumpang Umum

beritain.id – PT. Jasa Raharja Perwakilan Tasikmalaya, bersama Instansi terkait secara terpadu melakukan kegiatan Rampcheck bagi kendaraan Bus Angkutan Penumpang Umum di Terminal Tipe A Indihiang Kota Tasikmalaya dalam rangka kesiapan Angkutan Lebaran 2023.

Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya, PJ Walikota Tasikmalaya, Dr. Cheka Virgowansyah, S.STP., M.E, Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Sy Zainal Abidin, Sekdishub Kota Tasikmalaya, A. Jamaludin, S.Sos, Kepala PT.Jasa Raharja Perwakilan Tasikmalaya, Amnan Ghozali dan Kepala Balai Pengujian Dishub Kota Tasikmalaya, Rachmat, S.Sos yang terjun langsung melakukan monitoring pelaksanaan kegiatan Rampcheck bagi kendaraan Bus Angkutan Penumpang Umum. Kegiatan Rampcheck dilakukan tak hanya terkait dengan kelaikan Armada Bus yang menjadi Angkutan Lebaran 2023, tetapi juga kesiapan (kesehatan) Pengemudi dan Kru dalam pengoperasian Armadanya.

Laman: 1 2

PT Jasa Raharja Perwakilan Tasikmalaya Lakukan Sosialisasi Perlndungan Dasar bagi Korban Kecelakaan Alat Angkutan Penumpang Umum dan Kecelakaan Lalu Lintas Jalan di RSU Banjar Patroman

beritain.id – PT Jasa Raharja Perwakilan Tasikmalaya memenuhi undangan RSU Banjar Patroman Kota Banjar untuk memberikan sosialisasi terkait Perlndungan Dasar bagi Korban Kecelakaan Alat Angkutan Penumpang Umum dan Kecelakaan Lalu Lintas Jalan.

Bertempat di Ruang Aula RSU Banjar Patroman, Penanggung Jawab Bidang Pelayanan PT. Jasa Raharja Perwakilan Tasikmalaya, Imam Cahyono menyampaikan materi sosialisasi dengan tema “Perlndungan Dasar bagi Korban Kecelakaan Alat Angkutan Penumpang Umum dan Kecelakaan Lalu Lintas Jalan”.

Laman: 1 2

Jasa Raharja Bogor Bersama P3D Wilayah Depok Hadirkan Layanan Extra Samsat Ngabuburit di Terminal Jatijajar Depok

beritain.id –  Penanggungjawab Jasa Raharja Samsat Depok M. Gusti Yudhistira beserta Kepala P3DW Yosep Mochamad Zuanda, Kanit Riskina Damayanti Beserta Jajaran Bapenda dan Polri Samsat Depok melakukan Pelayanan Samsat Keliling Ngabuburit di Terminal Jatijajar Cimanggis Depok.

Adapun pelayanan mulai Pukul 04.00 – 17.30, warga sekitar Cimanggis cukup antusias dan memanfaatkan pelayanan dengan   melakukan pembayaran Pajak Kendaraan dan SWDKLLJ di Samsat Keliling. Ini Pelayanan yang sangat mempermudah Masyarakat untuk Melakukan Pembayaran Pajak Kendaraan dan SWDKLLJ Khusus nya Perpanjangan Tahunan.

Tidak Hanya Membuka layanan Pembayaran Pajak dan SWDKLLJ namun Kali ini Jasa Raharja Perwakilan Bogor memberikan Takjil Gratis kepada Wajib Pajak Maupun Para Calon Pemudik yang Berada di Terminal Jatijajar Depok sembari Menunggu Keberangkatan, Waktu Pemberangkatan Bus memang banyak di mulai siang hari hingga sore dan Malam hari dan Pemudik banyak yang bertujuan ke Wilayah Pulau Jawa, Taklupa Petugas Jasa Raharja Bersama Dinas Perhubungan Terminal Jatijajar melakukan Uji Sampel Terhadap Kondisi Kendaraan Bus dan Surat Menyurat agar Penumpang Aman, Nyaman dan Tenang sehingga jika Terjadi Laka Lantas Setiap Penumpang yang Menjadi Korban Laka Lantas Terlindungi dan mendapat Kepastian Jaminan oleh Jasa Raharja.

Laman: 1 2

Safari Ramadhan BUMN 2023 PT jasa Raharja Salurkan Seribu Paket Sembako Untuk Warga Kecamatan Cibitung

beritain.id – Dalam rangka 25 tahun kementerian BUMN RI melalui PT jasa Raharja menggelar kegiatan safari Ramadhan BUMN 2023. dengan berbagi seribu paket sembako di kecamatan Cibitung jln. Selang Nangka cibitung kabupaten Bekasi Jawa Barat,.Kamis 13/4/2023.

Kegiatan berlangsung di hadiri asisten administrasi pemerintah daerah kabupaten Bekasi,PJ dr.H.Sri Enni myniarti, camat Cibitung, E Sunarto, Kepala Urusan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (KurTJSL) PT Jasa Raharja, Khawarid Pasaribu.

Kasubag SW Humas PT jasa Raharja cabang utama Jawa barat, Indrawan Ayip Rosidi SH. Kepala perwakilan PT jasa Raharja Bekasi Priatmojo, SE.Kepada awak media, Kepala Urusan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (KurTJSL) PT Jasa Raharja, Khawarid Pasaribu mengungkapkan kehadiran PT jasa Raharja di kecamatan Cibitung untuk berbagi kepada warga.kegiatan ini merupakan hari ulang tahun ke 25 kementerian BUMN RI.  “Jadi hari ini ,Seribu paket sembako terdiri dari 5 kilo beras, satu liter minyak goreng dan satu liter gula.

Laman: 1 2

PDI Perjuangan Jabar Ajak Wong Cilik Adu Pintar Pemahaman AlQuran

beritain.id – Dengan memanfaatkan momentum Ramadhan 1444 H, partai nasionalis ini mengundang para sopir angkot, ojek online (Ojol), tukang parkir, komunitas punk dan tukang becak untuk beradu pintar memahami isi kandungan AlQuran.

Melalui acara yang dikemas dengan Lomba Cerdas Cermat Pemahaman AlQuran Antar Wong Cilik, yang diadakan di kantor DPD PDI Perjuangan Jabar, Bandung, Sabtu (15/4), mereka tampak antusias mengikuti acara tersebut.

Terutama, pada sesi babak rebutan, dimana setiap peserta dari 4 kategori wong cilik tadi beradu cepat menekan tombol sebagai pertanda siap menjawab.

Suasana lomba semakin heboh dan meriah saat para supporter dari keempat grup tadi memberikan dukungannya.

Tentu dengan yel yel nya yang khas masing-masing kelompok.

Salah satunya, disuarakan dengan lantang dari supporter Ojol.

“Salam Satu Aspal. Siap Melayani. Siap untuk Menang. Yes Yes Yes!”, begitu salah satu bunyi yel yel yang bergema di ruangan acara.

Ketua DPD PDI Perjuangan Jabar, Ono Surono menjelaskan, kegiatan ini sengaja digelar, selain dalam rangka ikut menyemarkkan Ramadhan sebagai bulan suci umat Islam, juga dalam rangka memberi pesan tentang pentingnya semangat untuk terus mau belajar.

Laman: 1 2

Jasa Raharja Jawa Barat Tinjau Pospam Cileunyi Bersama Kapolda Jawa Barat dan Kapolresta Bandung

beritain.id – Pada hari Jum’at, Tanggal 14 April 2023 Kepala Bagian Pelayanan PT Jasa Raharja Cabang Utama Jawa Barat, Putu Agus Erick Sastra Wirawan didampingi Kepala Sub Bagian Pelayanan, Eko Prasetyo mengikuti Monitoring dan Peninjauan Pospam Cileunyi, Kabupaten Bandung bersama Kapolda Jawa Barat, Irjenpol Akhmad Wiyagus dan Kapolresta Bandung, Kombespol Kusworo Wibowo Dalam Rangka Kesiapan Mudik Lebaran 2023.

Giat ini dimaksudkan untuk mengetahui sejauh mana kesiapan jalur Mudik Lebaran 2023 dan pengecekan infrastruktur pendukung. Titik-titik peninjauan antara lain, Pospam Cileunyi tersebut. Menurut Kapolresta Bandung, titik-titik tersebut akan menjadi perhatian dan prioritas utama pengamanan, dikarenakan lokasi-lokasi yang rawan kemacetan dan keramaian.

Laman: 1 2

Jasa Raharja Tasikmalaya Lakukan Sosialisasi di Hadapan Anak anak Panti Asuhan di Kabupaten Garut

beritain.id – Mengisi dan memaknai Bulan Suci Ramadhan dengan kegiatan yang bernilai ibadah, PT. Jasa Raharja Perwakilan Tasikmalaya melakukan kegiatan Berbagi Rezeki dan Sosialisasi Safety Riding dengan tema “Patuh dan Tertib Berlalu Lintas” di Panti Asuhan Ittuhadul Ummat Kabupaten Garut.

Penyampaian Materi Sosialisasi dilakukan oleh Penanggung Jawab Keuangan dan Umum, Nia Purnamasari, di hadapan puluhan Anak anak Panti Asuhan Ittuhadul Ummat, Margawati Kecamatan Garut Kota Kabupaten Garut yang berstatus pelajar di Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP). Hal tersebut penting dilakukan dimana pemahaman tentang “Patuh dan Tertib Berlalu Lintas” seyogyanya harus ditanamkan sejak usia dini dengan harapan dapat membekas diingatan dan bermanfaat di masa depan.

Usai Sosialisasi, acara dilanjutkan dengan kegiatan Berbagi Rezeki, yaitu penyampaian sejumlah dana kepada Pengurus Panti Asuhan Ittuhadul Ummat sebagai bentuk kepedulian dan uluran tangan Insan Jasa Raharja Perwakilan Tasikmalaya kepada sesama yang membutuhkan.

Laman: 1 2

Jasa Raharja Jawa Barat Hadiri Rakor Teknis Bidang Lalu Lintas Dalam Menghadapi Masa Libur Lebaran Tahun 2023

beritain.id – Bertempat di Harris Hotel & Conventions Festival Citilink Bandung, Kepala Bagian Pelayanan PT Jasa Raharja Cabang Utama Jawa Barat, Putu Agus Erick Sastra Wirawan menghadiri kegiatan Rakor dalam rangka Pengaturan Mobilitas pada Masa Libur Lebaran 1444 H Tahun 2023, Kamis (13/04/2023).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Beberapa Unsur Kementrian, seperti Kepala Basarnas Jawa Barat, Kepala BPTD Wilayah IX Jawa Barat, Kepala Balai Teknik Perkeretaapian Wilayah Jawa Barat, Kepala BMKG Kelas I Bandung, seluruh Unsur Perhubungan di Wilayah Provinsi Jawa Barat, Unsur TNI/Polri seperti Kepala Pomdam III Siliwangi, Direktur Lalu Lintas Polda Jabar, Unsur Pemerintah Daerah seperti Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat Provinsi Jawa Barat, kepala Satuan Polisi pamong Praja Provinsi Jawa Barat, kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat.

Kepala Dinas Bina Marga dan Penataan Ruang Provinsi Jawa barat, Kepala Badan penanggulangan bencana Daerah dan Unsur Terkait seperti Direktur PT Jasa Marga, Direktur PT Citra karya Jabar Tol (CKJT), Direktur PT Trans Jabar Tol Nusantara, Kepala PT KAI Daop II Bandung, Kepala Cabang PT Jasa Raharja Cabang Utama Jawa Barat yang diwakili oleh Kepala Bagian Pelayanan, Putu Agus Erick Sastra Wirawan dan ketua MTI Jawa Barat.

Laman: 1 2

Jasa Raharja Jawa Barat Laksanakan Talkshow Bersama Dishub Jabar Dalam Persiapan Angkutan Lebaran Dan Mudik Gratis Tahun 2023 Di Wilayah Provinsi Jawa Barat

beritain.id – Jasa Raharja Jawa Barat turut dalam kegiatan Talkshow untuk menghadapi Persiapan Angkutan Lebaran dan Kegiatan Mudik Gratis Tahun 2023 dengan Tema Muara Hati, “Mudik Jabar Juara Sehat, Selamat, Tertib”. Hadir dalam kegiatan Talkshow kali ini, Kepala PT Jasa Raharja Cabang Utama Jawa Barat, Dodi Apriansyah, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Barat, A Koswara dan juga Kepala Bidang Pemeliharaan, dan Pembangunan Jalan Dinas Bina Marga dan Penataan Ruang Provinsi Jawa Barat, Iwan Suwanagiri.

Beberapa hal penting yang didiskusikan adalah persiapan Keberangkatan peserta mudik yang akan diberangkatkan di wilayah Jawa Barat sebagai peserta mudik Gratis, Dodi Apriansyah menyampaikan bahwa Jasa Raharja Jawa Barat mensupport dan mendukung kegiatan mudik gratis Bersama Pemrov Jawa Barat dan Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Barat dengan menyediakan armada berupa 5 Bus Pariwisata untuk digunakan sebagai alat angkut mudik gratis dengan rute tujuan Bandung – Yogyakarta, disediakan 3 Bus dan 2 Bus disediakan dengan rute tujuan Bandung – Solo.

Dodi menambahkan “Mudik gratis ini memang program yang telah disiapkan pemerintah untuk mengurangi volume pemudik dengan menggunakan Roda 2 (R2) selain lebih praktis dan ekonomis harapannya mudik gratis ini juga dapat menekan tingginya angka laka lantas yang terjadi saat periode mudik”. Dodi dan A Koswara menyampaikan bahwa untuk keberangkatan mudik gratis serentak dilaksanakan pada Tanggal 16 April 2023.

Laman: 1 2