beritain.id – Pada hari ini  Forum Komunikasi Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (FKLLAJ) Provinsi Jawa Barat mengadakan rapat koordinasi dalam upaya untuk membahas kegiatan-kegiatan pencegahan kecelakaan secara terpadu.

Hadir dalam Kegiatan tersebut, Kepala Sub Bagian Pelayanan PT Jasa Raharja Jawa Barat – Eko Prasetyo, Kasi Audit Inspeksi Subditkamsel Polda Jawa Barat – Kompol Jujun Junaedi S.Sos, M.H, Kasi Keselamatan Dishub Prov Jawa Barat – Alexander Pangemanan, SE, MH, Kasubditkamsel Polresta Bandung – IWAN.SETIAWAN,S.H, dan Kasi Sarana Pengujian Kendaraan Bermotor – Dudi Mulyadi, S.Sos, M.KP.

Baca juga:  Jasa Raharja Tasikmalaya Melaksanakan Sosialisasi Program Pengajar Peduli Keselamatan Lalu Lintas (PPKL) di SMKS TPI Al Ghoniyah Garut

Untuk mengantisipasi Nataru 2022-2023, seluruh stakeholder yang tergabung dalam Forum Komunikasi Lalu Lintas dan Angkutan Jalan sepakat untuk melaksanakan upaya-upaya preventif untuk mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas. Salah satu upaya yang akan dilakukan secara masif adalah melakukan kegiatan Ramp Check untuk kendaraan angkutan umum dan pemasangan spanduk himbauan di titik rawan laka lantas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *