Bulan: Maret 2023

Jasa Raharja Jawa Barat Melaksanakan Door to door dan CRM ke PT Medal Sekarwangi Sumedang

beritain.id – Petugas Jasa Raharja Samsat Jatinangor, Suryadi Kusumah, melakukan kegiatan DTD CRM rutin ke PT Medal Sekarwangi. Kegiatan kunjungan dalam rangka tugas Customer Relationship Management ini salah satunya adalah untuk pengumpulan Iuran Wajib Kendaraan Bermotor yang telah dititipkan penumpang kepada Pengusaha Otobus.

Sesuai dengan UU. No. 33 Tahun 1964 tentang Dana Pertanggungan Wajib Kecelakaan Penumpang, Pengusaha Angkutan Umum Wajib menyetorkan Iuran Wajib yang telah dipungut dari penumpang kepada Badan Asuransi yang di tunjuk oleh Menteri.

Jadi, jika kita akan melakukan perjalanan dengan kendaraan umum, selalu pastikan jika IWKBU nya telah di setorkan oleh pengusaha otobus atau pihak travel.
PT Medal Sekarwangi di Kabupaten Sumedang adalah salah satu travel yang terjamin oleh Jasa Raharja, dan memiliki kualitas pelayanan yang baik. Jadi, jika kita akan melakukan perjalanan dengan kendaraan umum, selalu pastikan jika IWKBU (Iuran Wajib kendaraan Berpenumpang Umum) nya telah di setorkan oleh pengusaha otobus atau pihak travel.

Laman: 1 2

Tingkatkan Koordinasi, Jasa Raharja Jawa Barat Anjangsana ke Kantor Badan Pendapatan Provinsi Jawa Barat

beritain.id – Kepala Bagian Asuransi PT Jasa Raharja Cabang Utama Jawa Barat, Tri Edy A didampingi oleh Kepala Sub Bagian Sumbangan Wajib dan Humas Indrawan Ayip Rosyidi melakukan kunjungan kerja dan koordinasi dengan Sekertaris Badan Pendapatan Daerah Provinsi Jawa Barat, Maulana Indra Wibawa. Dalam kunjungannya, Kepala Bagian Asuransi menyampaikan sinergitas dan kolaborasi yang sudah terjalin sangat baik ini harus tetap terjalin antara Jasa Raharja dengan Bapenda Jawa Barat.

Koordinasi dilakukan Tri dengan Maulana Indra Wibawa untuk terus meningkatkan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat dan segala pengurusan bebas dari tindakan percaloan dalam pengurusan Pajak Kendaraan bermotor di seluruh wilayah kantor Samsat yang berada di Provinsi Jawa Barat,” tutur Tri, Rabu (29/03/2023).

Laman: 1 2

Optimalisasi Pencapaian Target Pendapatan dan Pelayanan Samsat dibulan Suci Ramadhan serta Sosalisasi Pemberlakuan UU 22 Tahun 2009 Adakan Talkshow di Radio Klite FM Bandung

beritain.id – P3D Wilayah Bandung III Soekarno Hatta lakukan Sosialisasi di acara Talkshow Radio Klite FM, Talk Show Seputar Optimalisasi Pencapaian Target Pendapatan dan Pelayanan Samsat di bulan suci Ramadhan serta Sosialisasi Pemberlakuan UU 22 Tahun 2009.

Talkshow tersebut menghadiri Kepala P3D Wilayah Bandung III Soekarno Hatta Hj. N. Ida Hamidah, S.E., M.Si, Pamin I STNK Subdit Regident Ditlantas Polda Jabar Ipda Yadi Suryadi, SH., M.Si., Penanggung Jawa Jasa Raharja Samsat Bandung Timur Lucky Krisnadi dan Pimpinan Cabang Utama Bank BJB Bandung Betty Rahmawaty.
Talkshow tersebut juga disiarkan melalui channel youtube Klite FM.

Laman: 1 2

Jasa Raharja Bandung Bersama Kepala P3D Wilayah Bandung II Kawaluyaan Adakan Sosialisasi terkait Pajak Daerah dan SWDKLLJ di Kecamatan Coblong

beritain.id – Dalam rangka meningkatkan Collection Rate PKB (Pajak Kendaraan Bermotor) dan SWDKLLJ (Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan) P3D Wilayah Bandung II Kawaluyaan melakukan Sosialisasi Bersama 10 Kecamatan.

Pada Hari Pertama Selasa Tanggal 28 Maret 2023 Kepala P3D Wilayah Bandung II Kawaluyaan Ade Sukalsah, S.STP.,M.AP, Penanggung Jawab Jasa Raharja Samsat Bandung Tengah Windy Meilia R, S.Psi., memberikan Sosialisasi terkait Pajak Daerah dan SWDKLLJ (Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan) kepada Tiga (3) Kecamatan, yaitu Kecamatan Coblong, Cidadap & Bandung Wetan.

Laman: 1 2

Jasa Raharja Jawa Barat Cepat Santuni Ahli Waris Kecelakaan di Kecamatan Cicalengka, Kabupaten Bandung

beritain.id – Kecelakaan Lalu Lintas Tragis kembali terjadi, tepatnya pada Hari Senin Tanggal 27 Maret 2023, Pukul 20.10 Wib TKP Di Jl. Raya cicalengka tepatnya Kp. Kebon kalapa Rt. 02 Rw. 04 Ds. Panenjoan Kec. Cicalengka Kabupaten Bandung.  Kendaraan yang terlibat : Sepeda motor No Pol.:Z-4918-VH yang dikendarai Syiham, 13 tahun, Seorang pelajar Alamat di Kp. Bunter Rt. 01 Rw. 04 Ds. Sukadana Kec. Cimanggung Kabupaten. Sumedang yang meninggal dunia di Tempat setelah bertabrakan dengan Kendaraan R2 No Pol.:D-6614-VCS yang dikendarai Neha isnaeni, usia 20 tahun, yang beralamat di Kp. Bojong koneng Rt.04/08 Ds. Nanjung mekar Kecamatan Rancaekek Kabupaten Bandung.

Kronologis kejadiannya adalah  Kendaraan R2 honda No Pol.:Z-4918-VH  yang melaju dari arah timur menuju barat diduga kurang konsentrasi dan waspada dengan situasi yang ada didepannya dengan situasi malam hari lampu kendaraan kondisi mati pada saat menyalip kendaraan jenis truck no.pol. tidak tercatat yang berada didepannya ke arah kanan masuk jalur berlawanan kemudian serempetan dengan Kendaraan R2 honda No Pol.:D-6614-VCS yang datang dari arah berlawanan, sehingga Kendaraan R2 honda No Pol.:Z-4918-VH oleng dan terjatuh ke arah kiri dan membentur bagian kanan belakang kendaraan truck, setelah kejadian kendaraan truck tidak memberhentikan kendaraannya / melarikan diri, akibat kecelakaan tersebut  pengendara kendaraan r2 no.pol. Z-4918-VH mengalami luka dan meninggal dunia dibawa ke Rs. Cikopo Cicalengka Kabupaten Bandung.

Setelah menerima laporan kejadian kecelakaan dari Petugas laka lantas Polresta Bandung, Petugas Jasa Raharja Samsat Jatinangor, Suryadi Kusumah melakukan Survey memastikan keabsahan dari ahliwaris korban kecelakaan tersebut. Dengan demikian Santunan Meninggal Dunia dapat diserahkan kurang dari 24 jam kepada ahliwaris. Sesuai dengan Peraturan Menteri Keuangan RI Nomor KEP. 16/PMK.010/2017, Jasa Raharja menyerahkan Santunan Meninggal Dunia sebesar Rp. 50.000.000,- (Lima Puluh Juta Rupiah) kepada ahliwaris yang sah dari Korban Meninggal Dunia, yaitu Dadang Supriatna yang merupakan orang tua korban.

Laman: 1 2

Jasa Raharja Perwakilan Bandung Hadiri Penandatanganan Perjanjian Pinjam Pakai Barang Milik Negara Berupa Gedung Terminal Tipe A Leuwi Panjang Kepada Pemprov Jawa Barat sebagai Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (SAMSAT)

beritain.id – Bertempat di Samsat Pembantu Terminal Leuwi Panjang Jalan Raya Sawahan No.283 Bandung. Telah dilakukan kegiatan penandatanganan Perjanjian Pinjam Pakai Barang Milik Negara pada Kementrian Pehubungan yang berupa Gedung Terminal Penumpang Tipe A Leuwi Panjang Kepada Pemerintah Provinsi Jawa Barat untuk digunakan sebagai Sistem Administrasi Manunggal Satu atap (SAMSAT).

Penandatanganan Perjanjian Tersebut dilakukan langsung oleh Sekda Jawa Barat Dr. Ir. Setiawan Wangsaatmaja, Dipl., S.E., M.Eng dengan sesditjen hubdat Amirulloh,S.SiT.,M.M.Tr. dengan disaksikan oleh Kepala Bapenda Jabar Dr. H. Dedi Taufik, M.Si, Kepala Bagian Asuransi Jasa Raharja Jawa Barat Tri Edy Asmara, SE, MPM, dan Kasubdit Regident Ditlantas Polda Jabar Rano Hadiyanto, S.I.K.

Laman: 1 2

Forum Komunikasi Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Kabupaten Bekasi Bersinergi Dalam Melakukan Pencegahan Kecelakaan

beritain.id  – Jasa Raharja Perwakilan Bekasi turut dan andil dalam Forum Komunikasi Lalu-Lintas Angkutan Jalan (FKLLAJ) Kabupaten Bekasi. Forum yang diinisiasi oleh Kasat Lantas Polres Metro Bekasi tersebut sebagai upaya silaturahmi, komunikasi, koordinasi dan menyatukan persepsi dalam rangka persiapan arus Mudik dan Balik Lebaran 1444H/2023M di Wilayah Kabupaten Bekasi.

FKLLAJ sepakat bahwa dalam arus mudik dan balik tahun 2023 dapat terselenggara dengan baik dan sukses. Dalam pembahasan FKLLJ mengantisipasi jalur rawan macet, rawan laka, persiapan kondisi jalur, persiapan antisipasi pasar tumpah, dengan kolaborasi stakeholder dalam bentuk pos pelayanan, pos pengamanan, monitoring kondisi jalan dan sarana penerangan, dan penempatan Tenaga Kesehatan.

Laman: 1 2

Bayar Pajak Sambil Ngabuburit di Samsore Padjadjaran

beritain.id – Staff Samsat Pajajaran Kota Bandung melakukan kegiatan Samsat Sore Pajajaran bersama Mitra Bapenda P3DW Pajajaran, Kepolisian , dan BJB Cabang Bandung

Kegiatan Ini adlah satu upaya untuk mempermudah masyarakat pembayaran pajak kendaraan bermotor khususnya pajak tahunan. Di bulan Ramadhan ini bulan penuh berkah samsat pajajaran membuka pelayanan pada sore hari sekalian ngabuburit mulai jam 15:00 sd 16:30 WIB setiap hari jumat

Laman: 1 2

Kepala Jasa Raharja Perwakilan Sukabumi Lakukan Sosialisasi dan Himbauan Ketaatan Pembayaran SWDKLLJ & PKB di Wilayah Cianjur

beritain.id – Dalam rangka meningkatkan kesadaran Masyarakat tentang manfaat membayar Pajak Kendaraan Bermotor, Kepala Jasa Raharja Sukabumi Rulo Surbakti mendatangi rumah warga di wilayah Kabupaten Cianjur. Kedatangan ini disambut antusias oleh warga setempat ditandai dengan banyaknya pertanyaan masyarakat sehubungan dengan Pajak Kendaraan Bermotor dan Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ).

Rulo menyampaikan bahwa selain berkontribusi terhadap pendapatan daerah, dengan membayar Pajak Kendaraan Bermotor maka secara otomatis masyarakat mendapatkan perlindungan dasar dari kecelakaan lalu lintas karena sudah membayar Sumbangan wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ).

Laman: 1 2

Gebyar Layanan Pajak Kendaraan Tahun 2023, Jasa Raharja Indramayu Adakan Cek Kesehatan dan Pengobatan Gratis

beritain.id Pada hari Selasa, 21 Maret 2023 Kepala Jasa Raharja Perwakilan Indramayu, Manggala Aji Mukti didampingi Penanggung Jawab Bidang Pelayanan Irfansyah menghadiri giat “Gebyar Layanan Pajak Kendaraan Tahun 2023” yang diadakan oleh P3DW Indramayu II-Haurgeulis bertempat di Halaman Kantor Samsat Haurgeulis.

Tujuan diadakannya acara ini adalah untuk meningkatkan kepatuhan pembayaran pajak kendaraan bermotor sekaligus meningkatkan pelayanan kepada wajib pajak dengan menghadirkan Layanan SIM Keliling, Layanan Pajak Kendaraan Bermotor Drive Thru, Pelayanan Kesehatan Gratis, Penyelenggaraan Donor Darah, Layanan BJB On The Spot, Pameran Kendaraan Bermotor terbatas, Hiburan Music dan Pembagian Merchandise terhadap wajib pajak dan masyarakat sekitar.

Jasa Raharja Perwakilan Indramayu turut memeriahkan acara dengan mengadakan MUKL (Mobil Unit Keselamatan Lalulintas) yaitu cek kesehatan & pengobatan gratis kepada masyarakat sekitar. Kesehatan fisik bagi pengendara kendaraan bermotor merupakan salah satu indikator keselamatan dalam berlalu lintas.

Laman: 1 2

Jasa Raharja Indramayu Lakukan Monitoring Pospam Dalam Rangka Kesiapan Mudik Lebaran 2023 bersama Mitra kerja terkait

beritain.id – Kepala Jasa Raharja Perwakilan Indramayu, Manggala Aji Mukti didampingi Penanggung Jawab Bidang Pelayanan Irfansyah mengikuti “Survey Jalur Sekaligus Monitoring Pospam Dalam Rangka Kesiapan Mudik Lebaran 2023” bersama dengan Polres Indramayu, Dishub (Kabupaten Indramayu dan Provinsi Jawa Barat), Dinas PUPR Indramayu, Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) dan Satpol PP yang tergabung dalam FKLL (Forum Komunikasi Lalu Lintas) Kabupaten Indramayu.

Giat ini dihadiri oleh Kapolres Indramayu AKBP Dr. M. Fahri Siregar, S.H., S.I.K., M.H., Wakapolres Indramayu Kompol Hamzah Badaru, Kasat Lantas Polres Indramayu AKP Bagus Yudo Setyawan, Kanit Regident Polres Indramayu Iptu Praja, Kanit Gakkum Polres Indramayu Ipda Rahman, Kanit Kamsel Polres Indramayu Ipda Dartam, beserta anggota lain, Kepala Korsatpel UPPKB Losarang BPTD IX Jawa Barat, Sabiis, Kasi Angkutan Dishub Indramayu Bapak Andri Sigit Supriana, Sub Koordinator Jalan & Jembatan Bidang Bina Marga Dinas PUPR Indramayu, Yayah Khaeriyah.

Laman: 1 2

Rivan A. Purwantono Dikukuhkan Sebagai Wakil Ketua Umum Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI) Periode 2022-2025

beritain.id – Direktur Utama Jasa Raharja Rivan A. Purwantono, dikukuhkan sebagai Wakil Ketua Umum Bidang Keselamatan Transportasi, Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI), dalam Pelantikan Pengurus Pusat dan Majelis Profesi dan Etik periode 2022-2025 oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, di Jakarta, Rabu (22/03/2023).

Rivan menyampaikan, guna mengakselerasi berbagai program MTI, khususnya yang berkaitan dengan aspek keselamatan lalu lintas, salah satu upaya yang akan dilakukan adalah memperkuat sinergi dengan para pemangku kepentingan.

“Tentunya, ini sangat inline dengan apa yang kami lakukan di Jasa Raharja, di mana kami bersama mitra kerja terkait seperti kepolisian, sangat concern terkait aspek keselamatan berlalu lintas,” ujar Rivan.

Dalam kesempatan itu, Rivan menyampaikan terima kasih atas amanat yang diberikan. Ia berharap, dengan telah dilantiknya jajaran kepengurusan MTI Pusat periode 2022-2025, upaya mewujudkan keselamatan transportasi nasional akan semakin kuat. “Tentunya saya juga menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan. Ini adalah amanat baru yang harus saya jalankan dengan baik,” ungkap Rivan.

Laman: 1 2

Kepala Jasa Perwakilan Tasikmalaya Kunjungi Layanan Mall Pelayanan Publik di Kota Tasikmalaya

beritain.id – Kepala Perwakilan Tasikmalaya Amnan Ghozali melaksanakan kunjungan ke Samsat Kota Tasikmalaya dengan didampingi Kepala P3D Wilayah Kota Tasikmalaya H. Nanang Nurwasid, S.Pd meninjau Sistem pelayanan di Samsat Kota Tasikmalaya sekaligus Penyerahan Tenda Jasa Raharja yang dipasang di halaman depan Kantor Samsat, dilanjutkan dengan kunjungan ke Samsat Mall Pelayanan Publik yang berada di Balai Kota Tasikmalaya, diharapkan dengan adanya pelayanan jemput bola bisa meningkatlan pendapatan PKB (Pajak Kendaraan Bermotor) dan SWDKLLJ (Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan) di tahun 2023.

Laman: 1 2